Sabtu, 04 Desember 2021

Malam Minggu Aman Personil Lantas Polsek Pontianak Timur dibantu Bhabinkamtibmas Cegah Kemacetan dengan melakukan Pengaturan Arus Kendaraan

 


Pontianak Timur Kalbar - Malam Minggu Aman Personil Lantas Polsek Pontianak Timur dibantu Bhabinkamtibmas Cegah Kemacetan dengan melakukan Pengaturan Arus Kendaraan, Sabtu (04/12/2021). 


Pengaturan Lalu-lintas merupakan rangkaian kegiatan Malam Minggu Aman yang rutin dilakukan setiap sabtu Malam oleh Personil Lantas dibantu Bhabinkamtibmas Polsek Pontianak Timur di Pimpin Kanit Lantas IPTU M.SULAEMAN. 

Lokasi yang menjadi target untuk dilakukan pengaturan yaitu Simpang Empat Lampu Merah Jembatan Kapuas 1 di karenakan lokasi tersebut padat aktifitas pengguna kendaraan yang jika terjadi Penumpukan Kendaraan di Jembatan Kapuas 1 arah dalam kota berpotensi menimbulkan kemacetan 

Personil Lalu-lintas Polsek Pontianak Timur yang bertugas mengendalikan arus kendaraan di lokasi tersebut dituntut Kesiapannya dan kesigapannya dalam mengantisifasi kemacetan karena jika sampai terjadi kemacetan bisa memakan waktu lama dan berdampak terhadap berapa ruas jalan di Wilayah Pontianak Timur seperti Jl.Sultan Hamid 2, Jl.Tanjung Raya 2 dan Simpang Rs.Yarsi Jl.Panglima Aim. 

Padat Arus kendaraan di lokasi tersebut sebenarnya bukan hanya terjadi di malam minggu saja akan tetapi juga sering terjadi di malam lainnya dan bukan hanya malam hari saja melainkan juga Pagi, Siang dan Sore hari akan tetapi dimalam minggu aktifitas Pengguna Kendaraan padatnya lebih meningkat dibandingkan malam lainnya. 

Humas Polsek Pontianak Timur. 



Pastikan Tabligh Akbar Berjalan Lancar, Polres Bengkayang Berikan Pengamanan

  Pastikan Tabligh Akbar Berjalan Lancar, Polres Bengkayang Berikan Pengamanan Bengkayang, Kalbar – Puluhan Personel Polres Bengkayang Polda...