Pontianak Timur Kalbar - Dengan Penuh Semangat walaupun saat ini sedang menjalankan Ibadah Puasa Personil Polsek Pontianak Timur Melaksanakan Apel Pengamanan Malam Perayaan Idul Fitri, Minggu (01/05/2022).
Demi keamanan dan kenyamanan Masyarakat khususnya Umat Muslim Personil Kepolisian diperkuat untuk melakukan Pengamanan Malam Perayaan Idul Fitri 1443 H.
Sebelum melakukan Pengamanan Mengambut Perayaan Idul Fitri dilaksanakan Apel Gelar Pasukan Gabungan TNI, Polri, Intansi Pemerintah maupun Mitra Kamtibmas di Halaman Polresta Pontianak Jl.Johan Idrus Pontianak.
Untuk Menjaga dan Menciptakan agar Malam Takbiran atau Malam Penyambutan Perayaan Idul Fitri tetap Aman dan Kondusif Personil Gabungan akan di Ploting untuk Pengamanan dibeberapa ruas jalan Antisipasi Takbir Keliling dan Macet Arus Kendaraan, Pengamanan Meriam Karbet maupun Tim Tindak atau Tim Mobiling.
Personil Pengamanan diperintahkan harus sudah Siaga dilokasi sesuai Sprin dan Plotingan pada saat Selesai Berbuka Puasa sebelum Masyarakat beraktifitas merayakan Malam Takbiran menyambut Hari Raya Idul Fitri.
Sinergritas, Solidaritas dan Soliditas TNI, Polri, Intansi Pemerintah maupun Mitra Kamtibmas terus dilakukan upaya Menjaga dan Menciptakan Situasi Aman dan Konduaif khususnya pada saat Takbiran menyambut Hari Raya Idul Fitri yang digelar Malam ini.
Humas Polsek Pontianak Timur.