Rabu, 29 Juni 2022

Kapolres Kayong Utara Tutup Turnamen Bulu Tangkis Dalam rangka Hari Bhayangkara ke -76 di GOR Sukadana

 


*Kapolres Kayong Utara Tutup Turnamen Bulu Tangkis Dalam rangka Hari Bhayangkara ke -76 di GOR Sukadana*


Sukadana - Kapolres Kayong Utara AKBP Arief Hidayat, S.H.,S.I.K mengikuti kegiatan final kejuaraan Bulutangkis dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-76 bertempat di Gor Sukadana, Selasa (28/06/2022).

Kapolres Kayong Utara menyampaikan kegiatan kejuaraan Bulutangkis ini merupakan wujud partisipasi dan kepedulian Polri untuk memperingati Hari Bhayangkara, jelang Hari Bhayangkara Ke-76 Tahun 2022.

"Saya mengucapkan terimakasih atas partisipasi semua rekan rekan yang sudah mengikuti serta memeriahkan perlombaan Bulutangkis ini dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-76" Ungkap Kapolres Kayong Utara

Dalam kejuaraan tersebut pertandingan di menangkannya oleh Tim :
Kabagops dan Paur subbaghumas sebagai juara 1 
Kapolsek Simpang Hilir dan Briptu Firdaus juara 2.
Kapolres dan Ajudan sebagai Juara 3.

"Kegiatan Lomba Bulutangkis ini merupakan salah satu kegiatan yang di selenggarakan Polres Kayong Utara yang bertujuan untuk memperingati Hari Bhayangkara Ke-76 dimana kegiatan olahraga serta bakti sosial lainya telah dilakukan di hari-hari sebelumnya" Pungkas Kapolres Kayong Utara.

Selain memeriahkan Hari Bhayangkara Ke-76, kegiatan pertandingan Bulutangkis ini juga untuk menjalin silahturahmi antar Subsatker, Polsek serta seluruh anggota Polres Kayong Utara.

Dirinya juga menambahkan bahwa Polres Kayong Utara telah menyelenggarakan kegiatan olahraga lainya seperti pertandingan Bola Volly, Gaple, Bhakti sosial dan  Bansos, Anjang sana yang telah selesai dilaksanakan.

Pastikan Tabligh Akbar Berjalan Lancar, Polres Bengkayang Berikan Pengamanan

  Pastikan Tabligh Akbar Berjalan Lancar, Polres Bengkayang Berikan Pengamanan Bengkayang, Kalbar – Puluhan Personel Polres Bengkayang Polda...