Jumat, 23 September 2022

Kunjungan Pengurus PKK Mendagri ke Istana Kadriah Kesultanan Pontianak, Kapolsek Pontianak Timur Pimpin Langsung Pengamanan


Pontianak Timur Kalbar - Kunjungan Pengurus PKK Mendagri ke Istana Kadriah Kesultanan Pontianak, Kapolsek Pontianak Timur KOMPOL ABDUL MALIK,.S,Ip,.M,Sos Pimpin Langsung Pengamanan, Jum'at (23/09/2022).



Hari ini Jum'at tanggal 23 September 2022 Pukul 13.00 wib Pengurus PKK Mendagri Ibu IRJEN (PURN) SRI HANDAYANI mengunjungi Istana Kadriah Kesultanan Pontianak dan Masjid Jami' Sultan Syarief Abdurrahman Alkadrie.



Agar kunjungan berjalan aman, lancar dan kondusif, Kapolsek Pontianak Timur Pimpin langsung Personel lakukan Pengamanan Mulai dari Lokasi Kunjungan hingga Rute Yang dilalui.

Didampingi AKBP (Purn) SYF.SALBIAH, KOMPOL SHANDY W.G SUAWA,.S.P,.S,I,.S.I.K dan Kapolsek Pontianak Timur KOMPOL ABDUL MALIK,.S,Ip,.M,Sos, Kunjungan Pengurus PKK Mendagri Ibu IRJEN (PURN) SRI HANDAYANI beserta Rombongan disambut langsung Sultan Pontianak SY.MACHMUD MELVIN ALKADRIE,.SH dan Juru Kunci Istana HABIB HAMDAN ALKADRIE.

Pengurus PKK Mendagri berbincang-bincang dengan Sultan Pontianak sambil keliling menyaksikan Dokumen dan Peninggalan Bersejarah Jaman Sutan Pontianak dari Masa-kemasa.

Pengurus PKK Mendagri juga mengucapkan terima kasih atas sambutan dari Sultan Pontianak maupun Kapolsek Pontianak Timur yang ikut mengamankan kunjungannya, sebaliknya Sultan Pontianak membalas jawaban yang sama karena Pengurus PKK Mendagri jauh-jauh datang dari Pusat bisa menyempatkan diri berkunjung ke Cagar Budaya yaitu Istana Kadriah Kesultanan Pontianak maupun Masjid Jami' Sultan Syarief Abdurrahman Alkadrie.

Saling bertukar Supernir dan Bingkisan serta Foto Besama juga dilakukan oleh Pengurus PKK Mendagri berserta Rombongan, Sultan Pontianak beserta Kerabat, Kunjungan Berjalan Aman, Lancar dan Sukses, Personel Polsek Pontianak Timur tetap kawal hingga Kegiatan selesai.

Humas Polsek Pontianak Timur.

Pastikan Tabligh Akbar Berjalan Lancar, Polres Bengkayang Berikan Pengamanan

  Pastikan Tabligh Akbar Berjalan Lancar, Polres Bengkayang Berikan Pengamanan Bengkayang, Kalbar – Puluhan Personel Polres Bengkayang Polda...